Kerep, 25 November 2022
Pemerintah Desa Kerep melaksanakan kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa di Balai Desa Kerep pada Hari Jumat tanggal 25 November Tahun 2022 dan dihadiri oleh Pemerintah Desa Kerep dan segenap elemen masyarakat yang meliputi lembaga-lembaga yang ada di Desa, BPD, LPMD, KPMD, TP-PKK, Kader Posyandu, LINMAS, Gabungan Kelompok Tani dan tokoh masyarakat.
Rapat dipimpin oleh Ketua BPD, Bapak Ahmad Warondhi didampingi oleh Kepala Desa Kerep dan Tim FORKOPIMCAM Kecamatan Sulang serta BHABINKAMTIBMAS.
Tujuan diadakannya kegiatan rutin Musrenbangdes adalah Pembahasan dan penyepakatan Rancangan RKP Desa Tahun 2023 dan penyepakatan Daftar Prioritas Usulan Kegiatan Pembangunan Desa Tahun 2024 yang akan diusulkan melalui Musrenbang Kecamatan Tahun 2023.
Berikut Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP-Desa) Kerep Tahun 2023 :
1. Bidang Penyelenggaraan Pemerintahan Desa
Jumlah : Rp. 370.700.000,-
2. Bidang Pembangunan Desa
Jumlah : Rp. 790.000.000,-
3. Bidang Pembinaan Kemasyarakatan
Jumlah : Rp. 10.000.000,-
4. Bidang Pemberdayaan Masyarakat
Jumlah : Rp. 238.100.000,-
5. Bidang Penanggulangan Bencan
Jumlah : Rp. 140.000.000,-