INFO
  • Kebersamaan dalam Membangun demi Desa Kerep yang Makmur dan Sejahtera lebih maju dengan semangat gotong-royong berlandaskan "Iman dan Taqwa Berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa"

Pelatihan Teknis Budidaya Lele dalam Ember (BUDIDAMBER) KWT "PERMATA MULIYA" Desa Kerep

12 Desember 2022 Tutycha Fibriana Karisma Berita Desa Dibaca 215 Kali

Kerep, 12 Desember 2022

Sebagai umumnya masyarakat pedesaan, sebagian besar masyarakat Desa Kerep adalah Petani/Buruh Tani yang bekerja di sektor pertanian. Dengan upah minimum buruh tani, penghasilan rata-rata masyarakat Desa Kerep dapat dikatakan cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

Akan tetapi, kebanyakan masyarakat Desa Kerep kurang memperhatikan pemenuhan gizi yang dibutuhkan setiap harinya. Hal ini dapat dibuktikan dengan kurang beragamnya menu harian di masing-masing keluarga. 

Biasanya, menu setiap hari adalah seputar sayur mayur dan protein nabati berupa tempe atau tahu. 

Dari sinilah kemudian muncul ide dari Kelompok Wanita Tani (KWT) "PERMATA MULIYA" Desa Kerep untuk melaksanakan Budidaya Ternak Lele di rumah dengan media Ember. Hal ini diharapkan dapat membantu pemenuhan gizi keluarga.

Pelatihan Teknis dilaksanakan di Balai Desa Kerep dengan dihadiri oleh seluruh anggota KWT "PERMATA MULIYA". 

Narasumber dalam Pelatihan ini adalah Koordinator BPP Kecamatan Sulang, yaitu Ibu Patmah, SP. dan Bapak Ramuntani yang sudah berpengalaman dalam budidaya lele dalam ember.

Tata cara budidaya lele dalam ember, yaitu : 

  • Siapkan ember berukuran 80 liter dan bersihkan.
  • Lubangi ember.
  • Gunakan gelas plastik yang dipasang kawat apabila kamu hendak menambahkan tanaman sayur.
  • Isi ember dengan air, jangan terlalu penuh agar ikan lele dapat mengambil udara dengan baik.
  • Tambahkan garam krosok setengah sendok makan untuk menstabilkan pH dalam air dan menghambat pertumbuhan jamur.
  • Diamkan selama 2-3 hari.
  • Gunakan strimin atau penutup agar ikan lele tidak loncat dari ember.
  • Satu ember bisa diisi maksimal 60 ekor benih lele.
  • Letakkan ember di lahan kosong sekitar halaman rumah yang mendapat sinar matahari.
  • Langkah selanjutnya adalah menebar benih ikan lele ke dalam ember.

Dalam pelatihan ini, ember dan benih lele telah difasilitasi oleh penyelenggara kegiatan.

Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun)
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
CAPTCHA Image
Isikan kode di gambar